fbpx

Kehamilan Trimester 1: Perkembangan janin & Tips Menjaganya

Kehamilan Trimester 1: Perkembangan janin & Tips Menjaganya

Mendapatkan hasil test pack dua garis tentu adalah kabar membahagiakan bagi setiap wanita. Hal itu juga menjadi tanda bahwa Bunda telah memasuki kehamilan trimester 1. Maka dari itu, Bunda perlu mengetahui perkembangan janin pada usia kehamilan ini agar dapat menjaga kondisinya dengan baik.

Pada dasarnya, saat memasuki trimester pertama, kadar HCG Bunda akan sangat tinggi. Hal ini berfungsi untuk membantu mempertahankan kondisi kehamilan hingga masa trimester pertama ini berakhir. Nah, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai perkembangan janin pada kehamilan trimester 1, baca artikel ini sampai usai!

Perkembangan Janin pada Kehamilan Trimester 1

Pada masa kehamilan trimester 1, kondisi zigot akan menempel pada dinding rahim. Selain itu, jaringan plasenta juga telah mulai terbentuk. Nah, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai perkembangan janin saat trimester pertama kehamilan, berikut penjelasannya:

1. Bulan Pertama

Saat memasuki bulan pertama atau minggu ke-1 sampai ke-4, kondisi zigot telah berkembang menjadi bakal janin (embrio), hingga akhirnya berubah menjadi janin. Selain itu, terdapat beberapa pertumbuhan janin lainnya pada bulan pertama ini, yaitu:

  • Pertumbuhan otak.
  • Pertumbuhan sumsum tulang belakang.
  • Pertumbuhan mata, telinga, dan hidung.
  • Pertumbuhan sistem saraf.

Bukan hanya itu, organ jantung pada janin juga mulai mengalami perkembangan yang ditandai dengan adanya denyut jantung. Berikutnya, memasuki akhir pekan bulan pertama, janin akan tumbuh hingga seukuran biji kacang hijau atau setara dengan 2 milimeter.

2. Bulan Kedua

Pada bulan kedua kehamilan, perkembangan embrio akan lebih pesat. Kondisi ini mulai dari fungsi organ-organ dalam tubuh embrio yang mulai bekerja meskipun belum maksimal. Selain itu, bulan kedua kehamilan ini juga momen penting untuk pembentukan organ calon bayi. Misalnya adalah alat kelamin yang mulai terbentuk meskipun belum dapat diketahui pasti mengenai jenis kelaminnya.

Baca Juga  Perubahan Suhu Tubuh saat Hamil Muda yang Wajib Ibu Tahu

Selain alat kelamin, beberapa anggota tubuh juga mulai terbentuk, seperti mulut dan bibir, kepala, hingga tungkai tangan dan kaki. Bukan hanya itu, di akhir pekan bulan kedua, embrio sudah dapat disebut sebagai janin karena wajah dan bentuk tubuhnya telah jelas. Bahkan, janin juga dapat memberikan sinyal kepada Bunda melalui reflesknya.

3. Bulan Ketiga

Pada akhir kehamilan trimester 1, janin mulai memunculkan kuncup gigi, jari dan kuku, alat kelamin, mulut, kelenjar air liur, hingga pita suara. Bahkan, janin juga dapat melatih gerakan membuka mulut. Di sisi lain, perkembangan jantungnya juga mulai berfungsi normal.

Pada minggu ke-9 sampai ke-13 ini pula akan terbentung sel tulang pertama untuk menggantikan tulang rawan. Hal ini berarti, tulang belakang janin juga akan berubah menjadi tulang keras pada minggu terakhir bulan ketiga kehamilan. Selain itu, janin juga sudah mulai bergerak.

Tips Menjaga Kesehatan Kehamilan Trimester 1

Selama trimester pertama kehamilan, tubuh tidak banyak berubah. Namun, bunda harus mulai menerapkan gaya hidup sehat untuk membantu mempertahankan kehamilan yang sehat.

Adapun beberapa tips menjaga kesehatan kehamilan trimester 1 adalah sebagai berikut:

1. Mengonsumsi Makanan Sehat

Salah satu tips menjaga kesehatan ibu hamil saat trimester pertama adalah mengonsumsi makanan bergizi. Sebab, organ tubuh bayi dalam kandungan sudah mulai terbentuk, sehingga Bunda akan membutuhkan makanan dengan gizi dan nutrisi yang lebih banyak untuk perkembangan bayi di dalam kandungan.

Banyak nutrisi yang penting bagi ibu hamil untuk mendukung tumbuh kembang bayi, misalnya makanan yang mengandung kalsium, serat, zat besi, protein, folat, rendah lemak serta rendah gula. Adapun beberapa contoh makanan sehat dan  bergizi tersebut adalah daging tanpa lemak, sayuran hijau, buah-buahan, salmon, telur, dan makanan berbahan dasar gandum.

Baca Juga  Waspadai Hipertensi Pada Kehamilan Yang Berbahaya Pada Ibu dan Janin!

2. Rutin Minum Vitamin Kehamilan 

Tips menjaga kesehatan kehamilan pada trimester awal juga dapat Bunda lakukan dengan rutin minum vitamin. Vitamin ini dapat Bunda konsumsi setelah memperoleh resep dari dokter, seperti zat besi dan asam folat. Pastikan bahwa vitamin prenatal yang telah tersedia Bunda konsumsi secara teratur atau sesuai dosisnya. Hal ini dapat membantu menjaga kesehatan ibu dan calon bayi selama kehamilan. 

Nah, selain dari vitamin, Bunda juga dapat memperoleh asam folat dari sayuran, buah-buahan, maupun susu. Di samping itu, zat besi adalah mineral esensial yang Bunda butuhkan tubuh untuk mendukung fungsi biologis, termasuk kesehatan kehamilan.  Di sisi lain, kekurangan zat besi justru bisa menyebabkan anemia dan kekurangan energi kronis pada ibu hamil. Itulah mengapa, Bunda perlu memastikan untuk mencukupi nutrisi selama masa kehamilan.

3. Perbanyak Minum Air Putih

Tips menjaga kesehatan selama masa kehamilan lainnya adalah dengan memperbanyak minum air putih. Cara ini dapat membantu menjaga kesehatan Bunda dan mencegah dari risiko dehidrasi.

Pasalnya, ibu hamil yang mengalami dehidrasi justru dapat membahayakan kesehatan kandungan. Untuk itu, Bunda perlu mencukupi kebutuhan cairan tubuh setidaknya dengan minum 8 gelas air putih per hari.

4. Penuhi Kebutuhan Istirahat

Bunda perlu memenuhi kebutuhan istirahat dengan baik sejak saat hamil di trimester pertama. Pada umumnya, perasaan bahagia atau bahkan mual yang dialami ibu menyebabkan mengalami gangguan tidur pada bulan pertama.

Maka dari itu, sebisa mungkin, Bunda perlu menjaga kebutuhan istirahat setiap hari setidaknya sebanyak 7-9 jam per harinya. Hal ini akan membantu Bunda agar lebih fit.

Penutup

Demikian beberapa informasi seputar perkembangan janin pada kehamilan trimester 1 dan tips menjaga kesehatan Bunda. Pada dasarnya, menjaga kesehatan sangat penting untuk ibu hamil lakukan sejak awal kehamilan. Hal itu berperan untuk mengoptimalkan pertumbuhan janin dalam kandungan, sehingga bayi dapat lahir dengan normal. Nah, untuk memahami tips menjaga kehamilan lainnya, simak dalam situs New Life!

Baca Juga  Bahaya Menggunakan Korset saat Hamil dan Tips Penggunaannya
Open chat
Hello 👋
Can we help you?