fbpx

8 Rekomendasi Makanan Bergizi untuk Ibu Hamil, Yuk Simak!

8 Rekomendasi Makanan Bergizi untuk Ibu Hamil, Yuk Simak!

Trimester pertama kehamilan adalah periode yang perlu Bunda perhatikan dengan seksama karena perlu memastikan kesehatan diri dan sang buah hati. Nah, untuk menunjang kesehatan tersebut, Bunda bisa menjaga asupan makanan setiap hari. Adapun salah satu makanan bergizi untuk ibu hamil adalah daging tanpa lemak.

Daging tanpa lemak yang dimasak sampai matang bisa menjadi sumber protein yang baik untuk ibu hamil dan janin dalam kandungannya. Lantas, apa saja rekomendasi makanan bergizi untuk ibu hamil lainnya? Yuk simak selengkapnya di artikel ini!

Rekomendasi Makanan Bergizi untuk Ibu Hamil

Selama hamil, pemilihan makanan perlu Bunda perhatikan agar nutrisi bagi diri sendiri serta buah hati dalam kandungan tetap tercukupi. Oleh karena itu, penting untuk memastikan bahwa makanan yang Bunda asup adalah makanan sehat yang sesuai bagi ibu hamil. Kriteria keidealan asupan makanan untuk ibu hamil tidak hanya tergantung pada seberapa banyak yang konsumsinya, tetapi juga kandungan nutrisi, seperti vitamin dan mineral untuk menunjang perkembangan janin. 

Nah, berikut ini adalah beberapa rekomendasi makanan bergizi untuk ibu hamil.

1. Daging Tanpa Lemak

Salah satu makanan bergizi untuk ibu hamil adalah daging tanpa lemak, karena tinggi akan kandungan protein. Adapun beberapa jenis daging tanpa lemak adalah daging sapi dan ayam. Di samping itu, daging sapi juga kaya akan zat besi, kolin, serta vitamin B yang membantu menunjang kesehatan Bunda maupun tumbuh kembang si kecil dalam janin.

Jika mengalami kesulitan memenuhi kebutuhan zat besi melalui makanan saja, terutama bagi ibu hamil yang tidak mengonsumsi daging atau memiliki pola makan vegetarian, ada sumber protein alternatif yang bisa menjadi rekomendasi, seperti tahu, tempe, dan kacang-kacangan.

Baca Juga  Bahaya Baby Blues: Risiko dan Dampaknya

2. Ikan

Rekomendasi makanan bergizi untuk bumil berikutnya adalah ikan. Pasalnya, ikan mengandung protein dan asam lemak omega-3 yang baik untuk pembentukan dan perkembangan otak janin. Namun, perlu Bunda perhatikan bahwa beberapa jenis ikan laut dapat tercemar merkuri dan sebaiknya dihindari selama kehamilan. Tak hanya itu, pastikan pula bahwa memasak ikan harus sampai matang. Sebab, ikan mentah dapat berisiko terkontaminasi bakteri dan dapat meningkatkan asupan lemak jenuh.

3. Buah-buahan

Jenis makanan bergizi untuk bumil lainnya adalah buah-buahan dan sayuran. Buah-buahan adalah jenis makanan yang mengandung berbagai nutrisi, seperti vitamin C. Nah, nutrisi tersebut bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mencegah infeksi. Selain itu, buah juga mengandung zat besi yang penting untuk mencegah anemia selama kehamilan. Oleh karena itu, disarankan untuk meningkatkan asupan buah setiap hari, seperti pisang, jeruk, mangga, dan alpukat.

4. Susu dan Olahannya

Bagi ibu hamil yang mengalami mual dan muntah akibat gejala morning sickness, mengonsumsi susu bisa menjadi alternatif yang baik untuk mengatasinya serta memenuhi kebutuhan gizi. Pasalnya, susu dapat membantu dalam pertumbuhan jaringan sel dan organ baru pada bayi, memperbaiki jaringan yang rusak, membentuk otot, serta mengangkut oksigen ke janin. Selain itu, susu juga mengandung kalsium dan protein yang cukup tinggi, sehingga dapat membantu menjaga kekuatan tulang Bunda. Adapun beberapa produk olahan susu yang juga dapat Bunda konsumsi adalah yoghurt dan keju.

5. Telur

Makanan bergizi untuk ibu hamil selanjutnya adalah telur. Makanan ini kaya akan kandungan protein, kalori, lemak, mineral, serta vitamin yang membantu menunjang kesehatan Bunda maupun sang buah hati. Tak hanya itu, telur juga mengandung asam amino yang berperan dalam menunjang untuk pertumbuhan sel-sel tubuh Bunda serta janin. Makanan ini juga mengandung kolin yang berperan dalam membantu perkembangan otak dan sumsum tulang belakang bayi serta dapat mencegah cacat lahir tertentu.

Baca Juga  7 Cara Mengobati Ambeien pada Ibu Hamil, Yuk Aktif Bergerak!

6. Sereal Gandum

Rekomendasi makanan bergizi untuk bumil lainnya adalah sereal gandum. Makanan ini dapat menjadi alternatif sarapan untuk ibu hamil yang mungkin mengalami morning sickness maupun kurang nafsu makan. Di samping itu, sereal gandum juga mengandung mineral, vitamin B, karbohidrat, serta kalsium yang sesuai dengan kebutuhan nutrisi janin. Sereal juga menyediakan energi serta serat dari gandum utuh yang sesui dengan kebutuhan ibu hamil. Meski begitu, Bunda perlu meminta rekomendasi dokter untuk mendapatkan asupan sereal yang tepat.

7. Kacang-Kacangan

Kacang-kacangan seperti lentil, kacang polong, dan kacang tanah juga termasuk sebagai makanan yang baik untuk bumil. Pasalnya, makanan ini mengandung zat besi, kalium, folat, dan magnesium untuk menunjang kesehatan ibu hamil serta bayi dalam kandungannya. Kacang-kacangan juga merupakan sumber serat yang baik, sehingga dapt membantu mencegah sembelit maupun wasir.

8. Sayuran Hijau

Jenis makanan bergizi untuk bumil yang terakhir adalah sayuran hijau. Makanan ini mengandung berbagai nutrisi baik, seperti vitamin C yang berperan dalam membantu proses penyerapan zat besi serta mencegah risiko bayi lahir dengan berat badan rendah. Bukan hanya itu, kandungan asam folat pada sayuran hijau juga berperan dalam mencegah risiko bayi lahir cacat. Adapun beberapa rekomendasi sayuran hijau untuk bumil adalah bayam, brokoli, kangkung, lobak hijau, dan sebagainya.

Kapan Harus ke Dokter?

Selain menjaga asupan makanan, Bunda juga perlu rajin konsultasi ke dokter selama masa kehamilan untuk memeriksa perkembangan sang buah hati. Selain itu, dokter juga akan mengecek kesehatan Bunda. Nah, selama konsultasi, Bunda juga dapat meminta rekomendasi pada dokter terkait takaran gizi yang tepat saat hamil, sehingga kesehatan bisa tetap terjaga.

Baca Juga  Hati-Hati, Ini Pantangan Hamil Muda!

Penutup

Demikian beberapa jenis makanan bergizi untuk ibu hamil, mulai dari daging tanpa lemak, hingga sayuran hijau. Selain mengonsumsi makanan, Bunda juga harus mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh dengan minum air putih untuk mencegah dehidrasi. Nah, agar Bunda selalu update dengan tips kesehatan selama hamil, yuk kunjungi situs New Life!

Open chat
Hello 👋
Can we help you?