fbpx

7 Rekomendasi Olahraga Mengecilkan Perut, Cocok untuk Diet!

7 Rekomendasi Olahraga Mengecilkan Perut, Cocok untuk Diet!

Memiliki perut buncit tentu membuat banyak orang merasa tidak percaya diri. Hal ini bisa terjadi karena kebiasaan buruk yang kamu terapkan setiap hari, seperti asupan makanan yang tidak sehat maupun kurangnya olahraga. Untuk itu, menerapkan olahraga mengecilkan perut buncit setiap hari bisa membantu membakar lemak dalam perut.

Olahraga untuk membakar lemak perut pun ada beragam, kamu juga bisa memulainya dengan gerakan-gerakan sederhana. Nah, untuk mengetahui beberapa rekomendasi olahraga mengecilkan perut, simak selengkapnya dalam artikel ini!

Olahraga Mengecilkan Perut

Sebagaimana penjelasan sebelumnya, melakukan aktivitas fisik dapat membantu untuk mengecilkan perut. Hal ini bisa kamu lakukan melalui sejumlah gerakan yang bertumpu pada otot perut maupun bagian tubuh lainnya.

Adapun beberapa jenis olahraga mengecilkan perut adalah sebagai berikut:

1. Crunches

Salah satu olahraga mengecilkan perut yang dapat kamu lakukan adalah crunches. Kamu bisa melakukannya dalam posisi telentang di atas matras. Di samping itu, posisikan kedua tangan di belakang kepala dan lutut menekuk.

Selanjutnya, angkatlah bagian punggung serta bahu, kemudian kembali ke posisi semula. Lakukan gerakan yang sama dan pastikan posisi tangan tidak berubah. Jika ingin memperoleh hasil yang optimal, kamu bisa mengulangi gerakan tersebut sekitar 10-15 kali.

2. Squat

Squat juga termasuk sebagai gerakan mengecilkan perut yang bisa kamu terapkan. Terdapat beberapa langkah yang bisa kamu ikuti, antara lain:

  • Silakan berdiri tegak terlebih dulu dan buka kaki selebar bahu.
  • Setelah itu, posisikan tangan di depan tubuh, lalu turunkan tubuh dengan perlahan-lahan.
  • Selanjutnya, tekuk lutut sampai membentuk sudut 90 derajat.
  • Pertahankan posisi tersebut selama kurang lebih 10 sampai 15 detik, lalu kembalilah ke posisi semula.
Baca Juga  9 Makanan Ibu Menyusui yang Sehat & Bergizi Seimbang, Catat!

Apabila ingin memperoleh hasil maksimal, kamu bisa melakukannya berulang kali, yaitu sekitar 10-15 kali. Berdasarkan data penelitian, seseorang yang mempunyai berat badan sekitar 70 kg bisa membakar kalori sekitar 6 kalori per menit selama melakukan squat dengan konsisten setiap hari. Angka tersebut bisa berubah pada setiap orang, tergantung pada intensitas maupun berat badan.

3. Squat Jump

Jenis gerakan mengecilkan perut lainnya adalah squat jump. Kamu mungkin sudah tak asing lagi dengan olahraga satu ini. Cara melakukannya pun tergolong mudah. Kamu bisa berdiri tegak dan buka kedua kaki selebar bahu terlebih dulu.

Setelah itu, letakkan kedua tangan di belakang kepala dan turunkan tubuh sampai membentuk posisi 90 derajat, lalu melompatlah. Pada langkah berikutnya, posisikan tubuh seperti sebelumnya dan pastikan tanganmu masih berada di belakang kepala. Untuk memperoleh hasil yang efektif, kamu bisa melakukan squat jump sebanyak 10-15 kali.

4. Bridges

Jenis olahraga mengecilkan perut berikutnya adalah bridges. Untuk melakukannya, kamu berada dalam posisi telentang dulu di atas matras. Posisikan kedua tangan lurus di sisi badan dan tekuk lutut.

Berikutnya, angkat badan dengan posisi tangan yang masih berada di samping tubuh dan bentuk sudut 90 derajat. Tahan posisi tersebut selama kurang lebih 30 detik. Untuk memperoleh hasil yang optimal, lakukan gerakan tersebut sebanyak yang kamu bisa.

5. Naik Turun Tangga

Gerakan mengecilkan perut selanjutnya adalah naik turun tangga. Jenis aktivitas fisik ini tergolong sederhana dan tidak membutuhkan teknik khusus. Selain itu, kamu pun bisa melakukannya kapan saja, seperti di tengah menjalani aktivitas sehari-hari. Kamu dapat menerapkannya selama beberapa kali repetisi untuk membantu mengencangkan otot perut serta paha.

Baca Juga  7 Cara Mengempiskan Ambeien pada Ibu Hamil, Simak Tipsnya!

6. Sit Up

Jenis olahraga mengecilkan perut lainnya adalah sit up. Aktivitas fisik satu ini tergolong sebagai gerakan yang cukup efektif untuk mengecilkan perut. Nah, untuk menerapkannya, kamu bisa berbaring dengan posisi lutut menekuk terlebih dulu. Setelah itu, letakkan tangan di sisi telinga. 

Selanjutnya, angkat tubuh bagian atas sampai membentuk posisi 45 derajat. Sebagai catatan, saat mengangkat tubuh bagian atas, pastikan kakimu tetap berada di posisi yang sama. Kamu juga bisa meminta bantuan orang lain untuk memegangi kakimu. Untuk memperoleh hasil yang maksimal, kamu perlu melakukannya selama beberapa kali sesuai kemampuan.

7. Latihan Kardio

Jenis olahraga mengecilkan perut yang terakhir adalah latihan kardio. Jika kamu sudah terbiasa melakukan olahraga, memilih jenis latihan kardio dengan intensitas tinggi atau HIIT akan membantu untuk membakar lemak perut. Kamu dapat melakukannya dengan durasi 20 menit per harinya dan mengombinasikannya dengan jenis olahraga lainnya.

Misalnya adalah dengan mengayuh sepeda statis sekencang yang kamu bisa dengan durasi 30 detik. Selanjutnya, kayuh perlahan-lahan selama beberapa menit. Kedua langkah tersebut terhitung sebagai satu siklus dan kamu bisa melakukannya sebanyak 4-6 kali.

Selain mengayuh sepeda, kamu juga bisa menerapkan lari sprint di tempat dengan tingkat kekencangan sesuai kemampuanmu. Kemudian, berlarilah dengan santai di tempat dalam kurun waktu 30 detik. Dalam satu siklus tersebut, kamu bisa mengulanginya sekitar 4-6 kali atau sesuai kemampuanmu.

Tips Mengecilkan Perut Lainnya

Selain melakukan olahraga, terdapat beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membakar lemak perut. Cara-cara berikut ini akan lebih efektif selama kamu menerapkannya secara rutin.

Adapun beberapa tips mengecilkan perut yang bisa kamu lakukan adalah sebagai berikut:

  • Mengurangi asupan gula dalam makanan maupun minuman.
  • Membatasi asupan karbohidrat dan makanan berlemak, karena bisa memicu perut buncit.
  • Meningkatkan konsumsi protein dalam makanan.
  • Mencukupi kebutuhan serat untuk membuat perut kenyang dalam waktu yang lama.
  • Mengonsumsi makanan yang mengandung probiotik.
  • Menghindari asupan makanan olahan, siap saji, maupun minuman beralkohol.
  • Mengonsumsi teh hijau.
Baca Juga  Berikut Manfaat Korset Kesehatan Untuk Pinggang!

Di samping menerapkan sejumlah cara di atas, kamu juga dapat menggunakan korset New Life Double Function Daily Corset. Korset tersebut mempunyai dua buah penyangga pinggang yang bisa membantumu untuk memperbaiki posisi duduk dan mengatasi masalah pinggang. Bukan hanya itu, bahannya juga bisa menyesuaikan lekuk tubuh dan tidak terasa begitu ketat, sehingga terasa lebih nyaman saat kamu kenakan.

Penutup

Demikian beberapa informasi berkaitan dengan rekomendasi olahraga mengecilkan perut dan tips lainnya yang bisa kamu lakukan. Sebagaimana penjelasan sebelumnya, kamu bisa mengecilkan perut menggunakan korset.

Nah, korset New Life hadir untuk membantu menyelesaikan masalah perut buncit yang kamu alami. Pasalnya, korset ini berasal dari bahan premium, fleksibel, dan dilengkapi dengan teknologi modern, sehingga cukup efektif untuk membantu mengecilkan perut. Apabila ingin mendapatkannya, kunjungi langsung dalam situs New Life Official Store!

Produk Pilihan
Bingung Mau Pilih Korset yang Mana?