fbpx

8 Tanda-Tanda Persalinan Tinggal Menghitung Hari, Yuk Simak!

8 Tanda-Tanda Persalinan Tinggal Menghitung Hari, Yuk Simak!

Ketika menjelang masa persalinan, umumnya tubuh akan memberikan sinyal bahwa bayi hendak lahir. Itulah mengapa, terdapat tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari yang perlu ibu ketahui.

Salah satu tanda menjelang persalinan adalah kontraksi yang ibu rasakan semakin kuat daripada sebelumnya. Selain itu, ibu juga bisa merasakan nyeri pada perut maupun punggung bawah.

Untuk mengetahui tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari lainnya, yuk simak artikel berikut ini!

Tanda-Tanda Persalinan Tinggal Menghitung Hari

Pada dasarnya, tubuh akan mengirimkan sinyal saat ibu menjelang melahirkan. Adapun tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari adalah sebagai berikut.

1. Nyeri Perut atau Punggung Bawah

Salah satu tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari adalah ibu merasakan nyeri di area perut atau punggung bawah. Hal ini bersifat reguler dan berbeda pada setiap wanita. Meski begitu, rasa nyeri ini seringkali dialami secara terus-menerus. Kondisi tersebut disebabkan oleh leher rahim yang sudah siap membuka dan melakukan persalinan.

2. Kontraksi Semakin Kuat

Tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari selanjutnya adalah adanya kontraksi yang semakin kuat dan teratur. Kontraksi ini umumnya terasa panjang, kuat, dan teratur dalam interval waktu lebih pendek, sehingga berbeda dengan kontraksi palsu atau Braxton-Hicks.

Kontraksi ini juga akan lebih terasa di area panggul dan perut bawah. Hal ini dipicu oleh persiapan pembukaan leher rahim dan menjadi sinyal bahwa ibu akan segera menjalani persalinan.

3. Pelebaran Rahim

Tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari berikutnya adalah terjadinya pelebaran rahim dan posisinya lebih rendah daripada sebelumnya. Pada dasarnya, rahim yang melebar akan membantu pembukaan serviks atau leher rahim serta memungkinkan janin turun ke area panggul.

4. Keluarnya Lendir Disertai Darah

Menjelang persalinan, lendir juga akan keluar dari saluran vagina dan biasanya disertai dengan darah. Lendir tersebut umumnya berwarna merah muda maupun merah kecokelatan. Hal ini juga menjadi tanda bahwa leher rahim mengalami perubahan dan hendak membuka.

Baca Juga  8 Cara Mengobati Diare pada Bayi, Ganti Popok secara Rutin!

5. Emosi Mudah Berubah

Tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari lainnya adalah emosi ibu mudah berubah-ubah, seperti merasa gelisah, cemas, hingga sangat waspada. Kondisi ini tergolong sebagai hal umum, terlebih lagi pada ibu yang baru pertama kali hamil.

Banyak ibu yang merasa tegang dan menantikan momen bertemu dengan buah hatinya. Nah, agar perubahan emosi tersebut lebih terkontrol dan tidak mengganggu kesehatan atau rutinitas ibu, sebaiknya tenangkan diri dengan melakukan meditasi maupun latihan pernapasan.

6. Janin Turun ke Panggul

Kondisi ketika janin turun ke panggul juga termasuk sebagai tanda-tanda melahirkan tinggal menghitung hati. Pada saat ini, ibu bisa merasakan perubahan pada posisi janin, yaitu kepala bayi yang mulai menekan kuat ke area panggul.

Penurunan kepala bayi tersebut adalah sinyal bahwa tubuh ibu telah siap untuk menjalani persalinan. Umumnya, ibu juga bisa bernapas lebih nyaman, karena berkurangnya tekanan rahim pada diafragma.

7. Ketuban Pecah

Tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari selanjutnya adalah ketuban pecah. Pada dasarnya, waktu yang dibutuhkan untuk setiap ibu dalam melahirkan pasca ketuban pecah bisa berbeda-beda.

Meski begitu, umumnya persalinan akan berlangsung setidaknya 24 jam setelah ketuban pecah. Hal ini bertujuan untuk menurunkan risiko infeksi. Di sisi lain, banyak ibu yang akan mengalami kontraksi pasca pecahnya ketuban.

8. Intensitas Buang Air Kecil Meningkat

Tanda-tanda melahirkan tinggal menghitung hari yang terakhir adalah intensitas buang air kecil meningkat. Hal ini terjadi akibat tekanan dari bayi pada kandung kemih, sehingga kapasitasnya akan menurun dan intensitas buang air kecil meningkat.

Persiapan Persalinan Tinggal Menghitung Hari

Nah, apabila mengalami beberapa kondisi seperti yang telah disebutkan sebelumnya, ibu perlu menyiapkan diri. Hal ini diperlukan agar kondisi fisik dan mental ibu tetap terjaga, sehingga dapat meningkatkan potensi lahiran normal serta menghindari komplikasi.

Baca Juga  7 Cara Mengempiskan Ambeien pada Ibu Hamil, Simak Tipsnya!

Adapun beberapa persiapan persalinan tinggal menghitung hari, antara lain yaitu.

  • Melakukan olahraga ringan untuk meregangkan otot, seperti berjalan kaki, yoga, meditasi, dan latihan pernapasan.
  • Mengontrol emosi agar tetap stabil dan menghindari stres.
  • Menjaga asupan makanan bernutrisi.
  • Minum air mineral yang cukup, setidaknya 8 gelas per hari.
  • Tidur yang cukup.
  • Menghindari aktivitas yang memicu kelelahan dan membahayakan kondisi diri maupun janin dalam kandungannya.

Penutup

Demikian penjelasan mengenai tanda-tanda persalinan tinggal menghitung hari. Selain menjaga kondisi tubuh dan mental sebelum melahirkan, ibu juga perlu menyiapkan korset untuk kebutuhan pasca persalinan.

Pasalnya, menggunakan korset bisa membantu memulihkan luka operasi, mengencangkan perut yang kendur, hingga mengatasi nyeri punggung. Salah satu korset yang bisa ibu gunakan adalah korset New Life, sebab terbuat dari bahan katun elastis, sehingga nyaman saat mengenakannya.

Selain itu, ibu juga bisa memperolehnya dengan mudah melalui e-commerce maupun New Life Official Store. Jadi, tunggu apa lagi, yuk beli sekarang!

Produk Pilihan
Bingung Mau Pilih Korset yang Mana?