fbpx

Bayi Tidur Tanpa Bantal Apakah Boleh? Simak Tips Tidurnya!

Bayi Tidur Tanpa Bantal Apakah Boleh? Simak Tips Tidurnya!

Pada umumnya, menggunakan bantal saat tidur tentu akan membuat nyaman. Namun, hal itu justru tidak berlaku pada bayi, terlebih lagi saat baru lahir. Maka dari itu, dokter umumnya akan menyarankan bayi tidur tanpa bantal agar lebih aman.

Sebab, penggunaan bantal pada bayi justru berisiko menyebabkan masalah kesehatan. Nah, jika ingin mengetahui informasi lebih lanjut seputar bayi tidur tanpa bantal, yuk simak selengkapnya di artikel ini!

Bayi Tidur Tanpa Bantal Apakah Baik?

Beberapa orang tua baru mungkin akan bertanya-tanya mengenai cara tidur bayi yang tepat, terutama terkait penggunaan bantal. Pada dasarnya, selama perkembangannya, bayi tidur tanpa bantal lebih disarankan oleh dokter. Sebab, penggunaan bantal justru bisa meningkatkan risiko kematian mendadak, terlebih pada anak usia di bawah satu tahun.

Hal itu terjadi karena penggunaan bantal bayi cenderung berisiko menutup hidung dan mulut si kecil saat sedang tidur, sehingga relatif membuatnya sulit bernapas. Risiko tersebut bisa meningkat ketika bayi tidur tanpa pengawasan orang tua atau saat sedang lengah. Bahkan, menurut American Academy of Pediatric, kurang lebih 3.500 bayi meninggal per tahun di Amerika Serikat akibat kematian saat tidur. Angka tersebut rata-rata terjadi pada bayi usia 3 bulan atau kurang akibat penggunaan bantal untuk menyangga kepala.

Bahaya Bayi Tidur Pakai Bantal

Sebagaimana penjelasan sebelumnya, bayi tidur menggunakan bantal cenderung berisiko. Hal itu terjadi lantaran proporsi tubuh bayi dan orang dewasa cenderung berbeda, sehingga tidak boleh ibu samakan.

Adapun beberapa bahaya bayi tidur pakai bantal adalah sebagai berikut:

1. Posisi Tubuh Tidak Alami

Salah satu bahaya bayi tidur pakai bantal adalah posisi tubuh yang tidak alami. Pada dasarnya, orang dewasa menggunakan bantal untuk membantu menyejajarkan antara tulang belakang dengan poros kepala.

Baca Juga  Ciri-Ciri Ruam Popok, Penyebab, & Tips Mengatasinya, Simak!

Hal ini berbeda pada bayi, penggunaan bantal justru membuat lengkung poros kepala, leher, hingga tulang belakang menjadi terganggu.

2. Sudden Infant Death Syndrome (SIDS)

Risiko si kecil tidur pakai bantal lainnya adalah memicu terjadinya Sudden Infant Death Syndrome (SIDS) atau kematian mendadak pada anak usia di bawah 1 tahun. Pada umumnya, penyebab pasti kondisi ini belum diketahui.

Meski begitu, untuk menghindari kondisi tersebut, dokter menyarankan ibu untuk tidak menggunakan bantal pada bayi. Sebab, bayi belum memiliki kemampuan untuk menyingkirkan bantal saat menutupi jalur pernapasannya.

3. Terguling

Bahaya bayi tidur pakai bantal berikutnya adalah bisa membuat si kecil terguling ke samping. Terlebih ketika si kecil tidur tanpa pengawasan.

Apabila bayi terguling ke arah yang salah, maka bisa menyebabkan saluran pernapasannya tertutup. Itulah sebabnya, ibu perlu menghindari penggunaan bantal untuk bayi.

4. Risiko Alergi

Bahaya si kecil tidur menggunakan bantal selanjutnya adalah berisiko mengalami alergi. Apabila ibu menggunakan sarung bantal yang pencuciannya menggunakan detergen, pelembut, maupun pewangi, maka berisiko menyebabkan alergi.

Sebab, kulit si kecil masih relatif sensitif dan rentan mengalami iritasi. Di samping itu, bantal yang tidak rajin ibu cuci justru bisa menumpuk debu, tungau debu, hingga bakteri, sehingga si kecil lebih rentan mengalami masalah kulit.

5. Tersedak

Risiko bayi tidur pakai bantal yang terakhir adalah tersedak. Pada umumnya, penggunaan bantal bagi si kecil akan membuat posisinya tampak tidak natural. Hal itu berisiko membuat bayi tersedak akibat kurangnya kemampuan si kecil untuk melindungi dirinya sendiri.

Selain itu, jika si kecil menyusu dengan posisi keliru, juga dapat menyebabkan tersedak. Kondisi tersebut bisa menimbulkan masalah lainnya, seperti sesak napas, kehilangan nyawa, gingga infeksi saluran pernapasan.

Baca Juga  Ini Dia Risiko Obesitas pada Ibu Hamil

Tips Tidur untuk Bayi

Dengan berbagai bahaya tidur menggunakan bantal sebelumnya, ibu perlu lebih memperhatikan beberapa cara tidur yang lebih aman untuk bayi. Selain bayi tidur tanpa bantal, ada beberapa tips yang perlu ibu perhatikan, antara lain yaitu:

1. Hindari Penggunaan Selimut

Salah satu tips tidur untuk bayi adalah menghindari penggunaan selimut. Pada dasarnya, ibu tidak boleh membiarkan si kecil kedinginan maupun kepanasan.

Maka dari itu, ibu bisa menyesuaikan pakaian bayi dengan temperatur udara di sekitar. Sementara itu, penggunaan selimut berisiko menutupi wajah bayi, sehingga dapat menyebabkan gangguan pernapasan. Bukan hanya itu, ibu juga perlu memberikan sedikit kelonggaran pada si kecil saat membedongnya.

2. Memosisikan Tidur Telentang

Tips tidur untuk bayi berikutnya adalah memosisikannya agar tidur telentang. Hal ini penting agar si kecil merasa nyaman dan tidak terjatuh. Pasalnya, posisi lain, seperti menyamping maupun tengkurap justru membuat si kecil berisiko susah bernapas maupun tersedak.

3. Tidak Membiarkan Bayi Kepanasan saat Tidur

Tips tidur untuk bayi yang aman selanjutnya adalah tidak membiarkan si kecil kepanasan saat tidur. Ibu bisa menggunakan pakaian untuk si kecil yang lebih hangat, sehingga si kecil tak perlu menggunakan selimut. Pastikan udara di sekeliling si kecil terasa nyaman dan tidak panas. Apabila si kecil tampak mengeluarkan keringat atau dadanya terasa panas, ibu bisa menjaga kepala dan wajah si kecil agar tetap terbuka.

4. Membiarkan Bayi Tidur di Tempat Tidurnya Sendiri

Tips tidur untuk bayi yang aman terakhir adalah membiarkan si kecil untuk tidur di tempat tidurnya sendiri. Sebab, si kecil yang tidur di kasur orang dewasa justru cenderung tidak aman.

Baca Juga  9 Makanan Penambah Berat Badan Janin & Tips Kehamilan Sehat

Hal itu berisiko membuatnya terperangkap di antara kasur maupun bagian pinggiran tempat tidur. Selain itu, kondisi tersebut juga lebih berbahaya ketika orang tua yang tidur tidak sengaja berguling ke arah bayi.

Penutup

Itulah sejumlah informasi seputar bayi tidur tanpa bantal dan tips istirahat untuk si kecil yang tepat. Pada dasarnya, tidur menggunakan tidak dokter sarankan terhadap bayi, karena bisa memicu masalah kesehatan, seperti gangguan pernapasan.

Maka dari itu, ibu perlu memperhatikan tips tidur untuk bayi yang tepat agar aman. Nah, jika ingin mengetahui informasi lain berkaitan dengan kesehatan bayi, kunjungi kanal New Life sekarang juga!

Open chat
Hello 👋
Can we help you?